Senin, 05 Januari 2015

Persiapan Berhenti Merokok

4 Persiapan Berhenti Merokok

Bagi perokok aktif, berhenti merokok adalah sesuatu yang teramat sulit. Akan tetapi berhenti merokok bukanlah sesuatu yang mustahil. Tidak sedikit para perokok berat berhenti seketika ketika ia mengalami masalah kesehatan yang hampir merenggut nyawa dikarenakan oleh rokok. Tentunya sahabat artikel K3 tidak ingin hal demikian terjadi dulu baru berhenti merokok.
Berikut ini 4 persiapan untuk berhenti merokok.
  1. Menetapkan keinginan dan niat untuk berhenti merokok sesegera mungkin. Perhatikan kapan dan apa alasan seseorang merokok. Coba untuk menghindari kegiatan yang dapat menimbulkan rasa ingin merokok, misalnya sambil minum kopi di pagi hari. Mengubah kebiasaan merokok, misalnya merokok di tempat lain yang berbeda. Jangan melakukan hal lain selama merokok.
  2. Merokok hanya di tempat tertentu, misalnya di halaman
  3. Jika ingin merokok, tunggu beberapa menit. Coba pikirkan sesuatu yang bisa dilakukan selain merokok, seperti mengunyah permen karet atau minum segelas air.
  4. Tepat sebelum berhenti merokok, buanglah semua rokok, korek api, dan asbak.
Semoga pesiapan berhenti merokok anda sukses dan secara penuh bebas dari rokok yang dapat merugikan kesehatan Anda.

"SALAM SAFETY"

Referensi : Berbagai Sumber                                      Kembali Menu Utama -->

Tidak ada komentar:

Posting Komentar