Selasa, 06 Januari 2015

PENGGUNAAN JENIS SLING



1.      Wire Rope Sling
2.      Chain Sling
3.      Webbing Sling
4.      Round Sling

1.      WIRE ROPE SLING
Adalah  Wire rope yang salah satu atau kedua ujungnya sudah diterminasi atau dibuat mata. Wire rope sling ini banyak digunakan di lapangan untuk aplikasi mengangkat barang ( Lifting ), menarik ( Towing ), menambat kapal ( Mooring ), mengikat ( Lashing(choker) ) dan masih banyak lagi.

2.      CHAIN SLING
Adalah rantai yang ujungnya diberikan aksesoris sebagai alat bantu angkat ( Masterlink, Hammerlock dan Hook ), menarik, mengikat (Choker) dan mengamankan sesuatu.

3.      WEBBING SLING
Webbing sling atau yang sering disebut juga dengan sling belt adalah alat pengganti wire rope sling atau chain sling dalam aplikasi angkat (Lifting) dan mengikat (Choker).
  • Lebih ringan sehingga mudah dan aman digunakan.
  • Lebih flexible.
  • Tidak berkarat.
  • Tidak merusak atau membuat kotor barang yang diangkat.
  • Mudah dilakukan inspeksi.
 
 

4.      ROUND SLING
Round Sling adalah Synthetic Sling yang dibungkus lagi dengan pembungkus dari Synthetic dan dibentuk melingkar.
Keuntungan dari Round Sling ini adalah sebagai berikut :
  • Lebih tahan lama.
  • Jika mengangkat dengan posisi Choker, posisi angkat lebih sempurna. Gambar webbing sling diatas terdapat contoh mengangkat secara choker.
  • Untuk kapasitas angkat yang besar, Round Sling lebih tipis dan ringan dibandingkan dengan dengan Synthetic Sling yang lain.






























 


 " SALAM SAFETY "

Referensi : Berbagai Sumber                                 Kembali Menu Utama -->


 

1 komentar:

  1. min saya tanya. ini refrensinya dar mana?
    mohon jawbannya

    BalasHapus